Destinasi

Grasak Camping Ground

Sebagian besar orang menyukai tempat camping dengan pemandangan alam terbuka sehingga dapat melihat dataran rendah entah itu laut ataupun perkotaan sekitar. Akan tetapi ada sebagian juga yang menyukai tempat camping yang tenang dan nyaman. Bahkan di sepanjang perjalanan menuju ke Grasak, kita akan dimanjakan dengan view berhektar hektar perkebunan kopi milik warga desa Japan.

Dengan semerbak wangi bunga kopi yang mekar dan putih, menjadikan betah sehingga mengesampingkan rasa lelah saat berjalan. Ketika sampai di area camping pun kita masih bisa melihat tanaman kopi dan di kelilingi pohon pohon besar nan rindang menjadikan sepanjang hari sejuk tanpa panas yang berarti.

Grasak camping ground menjadi pilihan yang tepat untuk orang-orang kategori kedua. Selain sebagai tujuan utama, camp ground ini juga bisa untuk sekedar transit bagi para pendaki menuju puncak Argo Piloso. Tepatnya berada di antara Guyangan dan puncak Argo Jembangan.
Untuk mencapai titik ini kita bisa berjalan kaki dari tempat parkir melewati pemandangan air terjun ataupun waduk/bendungan Seloromo. Bahkan jika cuaca cerah kita bisa melihat sampai ke laut Juwana.
Jadi untuk teman teman yang ingin berkemah bersama teman ataupun keluarga bisa ke tempat ini ya, dapat mengkontak admin atau datang langsung ke Desa Wisata Japan. Salam MENDAH 😁

Ulul Albab

Ulul Albab

Guide

One thought on “Grasak Camping Ground

Comments are closed.